Kolaborasi Universitas Atma Jaya Yogyakarta dan Saint Luois University Adakan International Webinar Seri Ke-3 Tentang Kemajuan Molekuler dan Bioteknologi di Masa Pandemi Covid-19

(19/08) . Fakultas Teknobiologi Universitas Atma Jaya Yogyakarta, Indonesia bekerja sama dengan School of Natural sciences, Saint Luois University, Philipina  kembali menyelenggarakan Webinar Internasional bertema Etnomedis dan Kesehatan Lingkungan di masa Pandemi Covid-19. Kali ini adalah Webinar Internasional pertama untuk seri ke-3 setelah sebelumnya Webinar Internasional pertama seri ke-1 telah dilaksanakan pada 15 Juli 2020 dan Seminar Nasional pertama seri ke-2 pada 7 Agustus 2020.

Webinar dibuka oleh Dekan Fakultas Teknobiologi Universitas Atma Jaya Yogyakarta, Dr. dra. E. Mursyanti, M.Si.. Dalam sambutannya, Syanti mengatakan bahwa molekular dan bioteknologi merupakan  ilmu yang sedang berkembang saat ini dan sangat berperan dalam penanganan beberapa fenomena atau kasus baik di bidang kesehatan maupun lingkungan. Di masa pandemi covid-19 tentu sangat membutuhkan peran bioteknologi untuk menyelesaikan masalah ini.


Ines Septi Arsiningtyas, Ph.D., Apt, sebagai panitia pelaksana mengatakan, acara yang dihelat sebagai media berbagi informasi dan pengetahuan di bidang sains terkait pandemi covid-19 ini mengambil topik Kemajuan Molekuler dan Bioteknologi pada Masa Pandemi Covid-19.  Webinar diawali dengan pemaparan tiga narasumber yaitu Ir. Ign. Pramana Yudha, M.Si., Ph.D. (dosen Fakultas Teknobiologi Universitas Atma Jaya Yogyakarta, Indonesia), serta Kevin Christian Olarte, RMT, M.Sc., dan kenneth j. Paulo, M. Sc. (alumni School of Natural sciences, Saint Luois University, Philipina), yang mendiskusikan isu-isu terkini serta perkembangan research khususnya di bidang molekuler dan bioteknologi. Sesi pemaparan dipandu oleh dua moderator, yaitu Monika Ruwaimana dari Fakultas Teknobiologi Universitas Atma Jaya Yogyakarta, and Maida Fatima Chan dari School of Natural Sciences of SLU.

Webinar dilaksanakan menggunakan platform zoom dengan 280 partisipan yang bergabung di dalamnya, di-live streaming-kan di akun youtube teknobiouajy dan akun youtube Saint Luois University serta live streaming di facebook Saint Luois University, dimulai pukul 9.00 WIB  sampai pukul 11.30 WIB. Setelah sesi tanya jawab kegiatan webinar ini ditutup dengan closing remark dari wakil presiden Saint Luois University dan wakil rektor 2 Universitas Atma Jaya Yogyakarta. Peserta webinar mengisikan data di exit link yang telah disediakan dan dibagikan di akhir acara untuk mendapatkan e-sertifikat yang akan diterima dalam 5 hari kerja.

Weminar ini juga menjadi ajang temu ilmiah bagi seluruh stakeholders seperti peneliti, akademisi, dan industri serta praktisi untuk berbagi ilmu dan pengalaman, serta munculnya karya-karya kreatif dan inovatif bidang ilmu alam yang dapat menjadi solusi bagi pembangunan nasional. (UAJY_Red)