Program Studi Biologi FTB UAJY Selenggarakan Kuliah Praktisi Mikrobiologi

Pada hari Kamis, 10 April 2025, pukul 07.00 hingga 09.30 Program Studi Biologi Fakultas Teknobiologi Universitas Atma Jaya Yogyakarta (FTB UAJY) menyelenggarakan Kuliah Praktisi bidang Mikrobiologi. Kuliah praktisi menghadirkan Adam Harsono, S.Si yang saat ini merupakan salah satu Staf Ahli Research and Development (R&D) PT Orang Tua Group. Kegiatan tersebut berjalan dengan baik di Gedung Fransiskus Asisi Ruang 501, Kampus II UAJY.

Topik yang disampaikan narasumber yaitu “Aplikasi Mikrobiologi di Bidang Industri”. Topik ini dipilih karena dunia usaha dan dunia industri (DUDI) telah memanfaatkan mikroba untuk berbagai kepentingan hidup manusia sehari-hari. Sejarah kehidupan manusia tidak lepas dari mikroba, mulai dari kegiatan bertani dan beternak, penyediaan makanan dan minuman hingga bidang kesehatan. Saat ini “ketergantungan” manusia terhadap mikroba semakin tidak terhindarkan, terlebih dengan penerapan bioteknologi.

Manusia semakin mengenali mikroba, maka semakin terbuka lebar manfaat yang dapat diperoleh dari mahluk ini. Ukurannya yang kecil memudahkan manusia melakukan rekayasa genetika, menumbuhkan dalam jumlah biomassa yang banyak dalam waktu singkat dan dalam wadah yang kecil, merupakan keunggulan organisme ini dibandingkan dengan organisme yang lebih besar. Manfaat terbesar dari mikroba yaitu kemampuan mahluk ini menghasilkan banyak senyawa yang sangat berharga bagi kehidupan manusia.

Antibiotik, insulin, enzim, bioetanol, protein, dan masih banyak lagi senyawa telah dihasilkan oleh berbagai jenis mikroba seperti bakteri, archaea, kapang, khamir, mikroalga, dll. Senyawa-senyawa tersebut bahkan terus dikembangkan dalam skala industri, karena manfaatnya yang luas dalam hidup manusia. Senyawa tersebut telah diterapkan di bidang pengobatan, industri makanan dan minuman, mengatasi persoalan limbah, dst.

Ketika ditanya salah satu peserta: “Apa yang membuat kakak tertarik bekerja di bidang R&D??” Adam menjelaskan, pekerjaan R&D sangat menantang, karena harus selalu siap dengan inovasi baru. Sebagai generasi muda Adam mengajak mahasiswa agar tidak takut gagal dan berani mencoba saat belajar. Kegiatan kuliah, praktikum, dan penelitian merupakan kesempatan sangat baik bagi mahasiswa untuk mengeksplor kemampuannya. “Jadi keluarkan semua kemampuan dan rasa ingin tahu Anda ketika berada di kampus”, tegas Adam.

Prodi Biologi FTB UAJY menghadirkan praktisi Mikrobiologi dengan tujuan agar mahasiswa semakin tertarik di bidang tersebut. Keahlian Mikrobiologi saat ini banyak diperlukan di berbagai macam industri di Indonesia. Sangat diharapkan mahasiswa setelah mengikuti kuliah praktisi Mikrobiologi semakin berminat mendalami Mikrobiologi, terutama sebagai karir mereka setelah lulus nanti.

 

 

Yogyakarta, 10 April 2025

Dilaporkan oleh: B. Boy Rahardjo Sidharta

Dosen Pengampu Mikrobiologi


× How can I help you?