Pada hari Senin, 3 Juni 2024 yang lalu, ruang seminar Kampus 3 UAJY menjadi saksi bagi keberhasilan FTb UAJY dalam meraih prestasi di Festival Kreativitas Mahasiswa (FKM) 2024 yang diselenggarakan oleh Tim UKM-KM UAJY. Kegiatan ini merupakan ajang bergengsi bagi mahasiswa UAJY untuk menampilkan kreativitas dan inovasi terbaik mereka yang akan diikutsertakan dalam Program Kreativitas Mahasiswa (PKM) oleh Direktorat Pembelajaran dan Kemahasiswaan (Belmawa), Kementerian Pendidikan, Kebudayaan, Riset dan Teknologi (Kemdikbudristek).
Kegiatan dimulai pada pukul 16.00 WIB dan dibuka dengan bedah proposal FKM yang telah diajukan oleh para mahasiswa dari berbagai fakultas di UAJY (Universitas Atma Jaya Yogyakarta). Bedah proposal ini digunakan sebagai bahan evaluasi kekurangan-kekurangan pada proposal-proposal yang diajukan pada PKM 2024, sehingga dapat diperbaiki pada PKM di tahun-tahun yang akan datang. Seluruh proposal FKM, baik yang lolos ataupun tidak lolos, kemudian dinilai kembali secara ketat oleh Tim UKM-KM (Unit Kegiatan Mahasiswa Kreativitas Mahasiswa) UAJ. Para pemenang diumumkan pada akhir kegiatan, mengungkapkan keberhasilan yang luar biasa dari Fakultas Teknobiologi (FTb) UAJY.
Fakultas Teknobiologi UAJY berhasil memborong tiga juara dalam FKM 2024, menunjukkan kemampuan mahasiswa FTb UAJY dalam bidang kreativitas dan inovasi. Prestasi yang diraih oleh tim-tim dari Fakultas Teknobiologi yakni berupa Juara 1 yang diraih oleh proposal dengan judul “Aktivitas Proteksi Kerusakan DNA dan Potensi Antioksidan Ekstrak Limbah Kulit Buah Kopi (Cascara) Robusta dan Arabika sebagai Material Kemoprevensi Kanker”, juara 3 yang diraih oleh proposal berjudul “Pengembangan Sourdough Cracker Berbahan Dasar Tepung Tempe Kacang Koro Benguk dan Tepung Daun Kelor Sebagai Upaya Penurunan Prevalensi Stunting”, dan juara harapan 1 yang diraih oleh proposal “Potensi Red Rice Crackers Fortifikasi Tepung Daun Kelor dan Substitusi Tepung Tempe Kacang Gude untuk Pencegahan Stunting”.
Keberhasilan ini tidak hanya menjadi kebanggaan bagi Fakultas Teknobiologi UAJY tetapi juga menjadi inspirasi bagi seluruh mahasiswa FTb UAJY untuk terus berinovasi dan berkarya dalam berbagai bidang. Dengan dukungan yang kuat dari pada dosen, staf, dan Tim UKM-KM UAJY, festival ini tidak hanya menjadi ajang kompetisi tetapi juga wadah untuk mengembangkan potensi kreatif mahasiswa dalam memecahkan berbagai tantangan kontemporer. Dengan demikian, Fakultas Teknobiologi UAJY telah membuktikan komitmennya dalam menghasilkan lulusan yang tidak hanya berkualitas akademik tinggi tetapi juga mampu bersaing secara global dalam industri kreatif dan teknologi. Prestasi mereka dalam FKM 2024 menegaskan bahwa inovasi dan kolaborasi adalah kunci utama untuk meraih kesuksesan di masa depan.
Penulis: Jessica Agustina
Editor: Teresa Ramadhinara Subando