Kurikulum

Prodi Teknologi Pangan UAJY menjalankan menjalankan kurikulum berbasis OBE-MBKM (Outcome Based Education – Merdeka Belajar Kampus Merdeka). Skema program pembelajaran MBKM sejalan dengan pengelompokan program yang diatur oleh Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan. Program pembelajaran MBKM yang akan diimplementasikan di Prodi Teknologi Pangan UAJY mengacu kepada Panduan Kurikulum UAJY 2020 yang disusun berdasarkan Buku Panduan Merdeka Belajar dan Panduan Penyusunan Kurikulum Pendidikan Tinggi di Era Industri 4.0 untuk Mendukung Merdeka Belajar Kampus Merdeka (MBKM) oleh Direktorat Jenderal Pendidikan Tinggi tahun 2020 dengan memperhatikan beberapa hal yaitu sebagai berikut:

  1. Program studi fokus pada pemenuhan Capaian Pembelajaran Lulusan (CPL),
  2. Program studi memastikan pemberian kesempatan pemenuhan hak belajar maksimum tiga (3) semester bagi mahasiswa untuk mendapatkan pengalaman belajar di luar program studi dengan kompetensi tambahan yang gayut dengan CPL program studi,
  3. Implementasi MBKM memberikan mahasiswa pengalaman belajar di dunia nyata sesuai dengan profil lulusan yang ditetapkan; serta
  4. Kurikulum yang dirancang dan dilaksanakan bersifat fleksibel dan mampu beradaptasi dengan perkembangan IPTEKS dan tuntutan bidang pekerjaan

 

Capaian Pembelajaran Lulusan

  1. Aspek Sikap
    • Mampu menerapkan Pancasila dan UUD 1945 dalam hidup sehari-hari
    • Mampu mempertanggungjawab-kan tugas dan pekerjaan (sebagai Akademisi/Peneliti, Analis Mutu, Wirausaha, Konsultan, Manajer/ Birokrat)
    • Mampu menerapkan sikap etis, kreatif, inovatif, adaptif, transformatif, kolaboratif, dan murakabi, dengan etos kerja yang unggul, yang mampu berkontribusi pada berlanjutan kehidupan di bidang pangan
  1. Aspek Pengetahuan
    • Mampu menguasai prinsip ilmu pangan (kimia dan analisis pangan,mikrobiologi pangan, keamanan pangan, rekayasa dan pengolahan pangan, biokimia pangan, gizi dan kesehatan, dan ilmu pangan terapan) dalam mengembangkan pangan nusantara dan rendah alergen yang aman dan bermutu.
    • Mampu menggunakan metode ilmiah, instrumen, dan perangkat lunak untuk pengujian biologis, fisik, dan kimia untuk analisis dan sintesis di bidang kimia dan analisis pangan,mikrobiologi pangan, keamanan pangan, rekayasa dan pengolahan pangan, biokimia pangan, gizi dan kesehatan, dan ilmu pangan
  1. Aspek Ketrampilan Umum
    • Mampu berfikir secara logis, kritis, analitis, dan inovatif memecahkan permasalahan, bertanggung jawab atas pekerjaannya secara mandiri, dan membuat keputusan secara tepat berdasarkan informasi yang dapat dipertanggungjawabkan dalam mengembangkan dan menerapkan iptek pangan
    • Memiliki menjadi pemimpin dan mampu bekerja dalam tim, berinteraksi dengan orang lain yang berbeda latar belakang, terampil dalam berorganisasi dan memimpin dalam berbagai situasi
    • Memiliki komitmen terhadap nilai-nilai etika sebagai profesional dalam bidang pangan.
  1. Aspek Ketrampilan Khusus
    • Mampu menerapkan konsep dan prinsip pangan pada bidang kimia dan analisis pangan, mikrobiologi pangan, keamanan pangan, rekayasa dan pengolahan pangan, biokimia pangan, gizi dan kesehatan, dan ilmu pangan terapan dalam kehidupan sehari-hari
    • Mampu menerapkan prinsip ilmu pangan secara terpadu dalam proses produksi pangan nusantara dan rendah alergen pada skala industri untuk menghasilkan pangan yang aman dan bermutu yang bermanfaaat bagi masyarakat dan kehidupan sehari-hari
    • Mampu memecahkan masalah sehari-hari secara prosedural melalui pendekatan pangan dari aras kimia dan analisis pangan,mikrobiologi pangan, keamanan pangan, rekayasa dan pengolahan pangan, biokimia pangan, gizi dan kesehatan, dan ilmu pangan terapan yang berdasar pada eksplorasi pangan nusantara dan pangan rendah alergen. Khususnya di bidang: pengajaran dan penelitian, penjaminan mutu produk, menciptakan peluang usaha, jasa konsultasi, fungsi pengelolaan/manajerial.